Bunga lawang merupakan rempah yang berasal dari Vietnam dan Tiongkok bagian selatan. Rempah yang juga disebut pekak ini memiliki delapan ruas dan berbentuk seperti bintang. Di setiap ruasnya, terdapat biji kecil yang warnanya sama seperti warna bunganya. Sebagai rempah, pekak kerap digunakan sebagai penyedap masakan.
Namun, pekak juga memiliki banyak manfaat lain, yaitu dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan antara lain dapat meningkatkan kesehatan ibu hamil, mengatasi batuk dan flu, menyehatkan pencernaan, mengatasi gangguan tidur, melindungi sel tubuh dari kerusakan, serta dapat mengendalikan jamur.
Pekak atau bunga lawang dapat mengendalikan jamur Candida albicans yang menyebabkan infeksi jamur yang umum terjadi, yaitu kandidiasis. Hal ini dapat terjadi karena pekak mengandung empat senyawa antimikroba. Senyawa antimikroba di dalam pekak bahkan efektif mengendalikan 70 strain bakteri yang telah resisten atau kebal terhadap obat pabrik.
Selain mengandung senyawa antimikroba, pekak juga mengandung vitamin C dan linaool yang berupa minyak esensial. Vitamin C merupakan antioksidan yang dapat melawan radikal bebas di dalam tubuh.
Dengan mengonsumsi vitamin C yang cukup, tubuh akan terlindung dari senyawa radikal bebas yang sifatnya merusak dan dapat menyebabkan penuaan dini. Apabila tubuh selalu terjaga kesehatannya dan tidak cepat mengalami penuaan, maka penyakit lain yang lebih berat seperti jantung dan kanker dapat dicegah.